Tips Tampil Cantik Dan Menawan Saat Idul Adha

zul
5
Tidak terasa sebentar lagi umat muslim akan memasuki hari raya besar Idul Adha. Biasanya, menyambut hari raya, sebagian besar orang akan sibuk menyiapkan berbagai macam hal, mulai dari persiapan menyambut tamu, menyiapkan makanan hingga penampilan. Ya, mengingat ini hari raya, jadi tidak ada salahnya kita tampil lebih menawan terutama untuk para muslimah.

Tips Tampil Cantik Dan Menawan Saat Idul Adha
Kerendahan dan keihlasan yang terbaik di Idul Adha, Foto:kopi-ireng.com
Berbagai persiapan terkait penampilan yang perlu dilakukan adalah memilih pakaian. Hari raya bearti baju baru, ini prinsip yang masih sering dipegang oleh sebagian besar kaum hawa. Well, jadi tak heran melihat banyak perempuan yang sibuk mencari pakaian baru apa yang akan dibeli. Bisa dilihat, mulai dari di toko baju, mall hingga online shop dapat dipastikan akan semakin ramai menjelang hari raya.
Untuk memudahkan kamu yang ingin tampil cantik dan menawan saat hari raya nanti, intip deh tips berikut:

•    Pilih Baju Yang Nyaman Dan Sesuai
Memilih baju yang tepat saat hari raya sangat penting untuk membuat kamu terlihat cantik dan menarik. Kamu bisa memilih model baju muslimah dengan model yang lagi trend saat ini seperti gamis set, kaftan, abaya dan lainnya. 

•    Make Up Perlu Tidak?
Menggunakan make up, sah sah saja selama tidak berlebihan. Jika ingin, kamu bisa memakai make up tipis dengan tampilan yang minimalis dengan warna-warna yang kalem. 

•    Bersikap Ramah dan Always Happy!
Moment hari raya adalah saat yang membahagiakan dan waktu berkumpul dengan orang-orang terdekat, oleh karena itu usahakan untuk bersikap ramah dan selalu bahagia. Percaya atau tidak, sikap kita bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi orang lain. Dan tentunya, wajah yang murah senyuk dan ceria mampu membuat perempuan terlihat menawan secara alami.

•    Teliti Saat Berbelanja

Jika memutuskan ingin berbelanja baju, make up atau barang lainnya secara online untuk persiapan hari raya nanti, pastikan teliti terlebih dahulu sebelum membeli. Pilih tempat belanja online yang memang terpercaya. Jika kamu ingin mencari baju-baju muslimah yang bagus, bisa mencarinya di Blanja.com. yang merupakan partnernya ebay. Disini banyak jenis pakaian wanita yang bisa dipilih.
Semoga tips yang sudah saya berikan ini, bisa membantu kamu tampil cantik saat hari raya nanti. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar

5 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
  1. Tips yang langsung bisa di share buat Bunda di rumah. Aku lebih suka yang kelihatan kalem.

    BalasHapus
  2. Baca ini jadi rindu suasana idul adha. :)

    BalasHapus
  3. Awalnya salfok. Kupikir jual kambing buat kurban.

    BalasHapus
  4. Nggak ada persiapan khusus buat idul adha sih. Kan habis sholat langsung ikut bantu proses penyembelihan hewan.

    BalasHapus
Posting Komentar

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top